Sedekah Mahabisnis dengan Allah - Qultum Media
22692
product-template-default,single,single-product,postid-22692,theme-stockholm,woocommerce,woocommerce-page,woocommerce-no-js,ajax_fade,page_not_loaded,,select-child-theme-ver-1.0.0,select-theme-ver-4.2,menu-animation-line-through,wpb-js-composer js-comp-ver-7.4,vc_responsive,elementor-default,elementor-kit-30952

Sedekah Mahabisnis dengan Allah

Rp32.000

SKU: 979-017-240-0 Category:

Penulis: H. Amirulloh Syarbini, M.Ag.
Ukuran: 15 x 23 cm
Tebal: xiv + 158 hlm
Penerbit: Qultum Media
ISBN: 979-017-240-0
Harga: Rp32.000,-

“Buku ini sangat inspiratif dan memacu pembacanya untuk menjadi orang kaya sesungguhnya, yaitu kaya hati, kaya amal, dan kaya harta.”
~Prof. Dr. H. Muchtar Solihin, M.Ag., Guru Besar Ilmu Tasawuf UIN Sunan Gunung Djati Bandung

“Orang kaya bersedekah itu biasa. Tapi, orang miskin bersedekah itu baru luar biasa! Buku ini mengajak kita untuk gemar bersedekah meski kondisi ekonomi sedang terpuruk. Biar hidup susah, jangan lupa bersedekah.”
~Prof. Dr. H. Ilzamuddin Ma’mur, M.A., Guru Besar Ilmu Pendidikan IAIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten

 


Belum percaya berbisnis dengan Allah selalu menguntungkan? Sedekah adalah salah satu cara yang bisa kita lakukan untuk berbisnis dengan Allah. Dalam Surat Al-Baqarah ayat 261, Allah SWT berfirman bahwa kalau kita mau menginfakkan harta di jalan-Nya, Dia akan mengganti harta tersebut hingga 700 kali lipat. Kelipatan yang fantastis, bukan? Angka itu bukan omong kosong tentunya, sebab Allah SWT sendiri yang mengatakannya di dalam kitab suci.

Allah membuat perumpamaan sedekah yang kita berikan kepada orang lain dengan sebutir benih yang menumbuhkan tanaman bertangkai tujuh. Pada masing-masing tangkai, terdapat seratus butir biji yang baru. Jika Allah menjanjikan hal tersebut di dalam kitab suci, apa yang masih membuat kita ragu?

Sebagian orang beranggapan bahwa balasan 700 kali lipat itu hanya berupa pahala dan akan diberikan kepada kita di akhirat nanti. Anggapan itu sepenuhnya keliru. Sebab, selain berupa pahala yang akan menjadi bekal kehidupan di akhirat, ia juga berwujud sesuatu yang materiil laiknya keuntungan bisnis. Ya, balasan itu bisa berwujud uang tunai, kendaraan, rumah, kesempatan naik haji, atau beasiswa pendidikan. Benar-benar mahabisnis, bukan?


Sekarang, semua tergantung pada kita. Dengan balasan beratus kali lipat itu, apakah kita masih akan bersedekah dengan uang receh saja? Bersedekah dengan uang receh atau harta yang nilainya tak seberapa, barang bekas misalnya, tetap sesuatu yang baik. Namun, balasan sedekah tersebut tentu menyesuaikan nilai barang yang disedekahkan itu.

Jika menginginkan balasan sedekah yang luar biasa, terlebih dulu kita harus menyedekahkan harta yang luar biasa pula. Harta yang luar biasa itu bisa berupa kuantitasnya yang besar, bisa juga kualitasnya yang tinggi. Menurut Rasulullah, bersedekah jangan tanggung-tanggung! Kalau ingin balasan sedekah yang luar biasa, kita harus mau bersedekah dengan sesuatu yang sangat bernilai, istiqamah, tidak mengharapkan balasan dari manusia, dan tidak mempertontonkan sedekah kita.

Jadi, tunggu apa lagi? Saatnya meraup keuntungan dari mahabisnis dengan Allah!


 

ebook