Menjadi seorang muslimah tidak hanya perkara berpakaian menutup aurat, tetapi proses menuju pribadi muslimah yang lebih baik setiap waktu bukan?
Buku “yang perlu dilakukan muslimah sepanjang tahun” ini adalah panduan untuk kita berlatih menjadi muslimah yang kaffah (menyeluruh) dan istiqamah. Melalui informasi seputar amalan-amalan sunah pada setiap bulannya, serta tabel ibadah (wajib dan sunah) sehari-hari, buku ini mengajak sekaligus memandu kita untuk terus berupaya memperbaiki diri dengan selalu disiplin beribadah.
Selain itu, buku ini juga mengajak para muslimah untuk mengisi waktunya dengan hal-hal yang bermanfaat melalui beragam informasi dan tip seputar kebutuhan muslimah. Jadi, jangan ngaku menjadi seorang muslimah jika belum melakukan amalan ibadah wajib dan sunah secara rajin.
Ingin menjadi muslimah yang luar biasa? Ikuti panduannya, dan lakukan sekarang! Tanpa menunda.