Penulis: Ust. Zezen Zainal Alim
Ukuran: 15 x 23 cm
Tebal: xii + 180 hlm
Penerbit: Qultum Media
ISBN: 979-017-228-1
Harga: Rp34.000,-
Rabi’ah al-Ka’ab bercerita, “Aku pernah bermalam bersama Rasulullah. Aku bawakan air untuk wudhu dan hajatnya. Lalu, beliau berkata kepadaku, ‘Mintalah kepadaku.’ Aku menjawab, ‘Aku hanya minta agar aku menjadi teman dekatmu di surga.’ Beliau bertanya lagi, “Apa ada permintaan yang lain?’ Aku jawab, ‘Tidak, itu saja.’ Lalu beliau berkata, “Bantulah aku untuk mewujudkan keinginanmu dengan banyak melakukan sujud (shalat).” (HR Muslim)
Banyak sekali keistimewaan yang didapatkan oleh orang yang mengerjakan shalat sunah. Penulis buku ini akan menuntun kita cara melaksanakanya dan meraih keajaibannya, karena buku ini berisi:
- PANDUAN PRAKTIS AGAR SHALAT SAH
- MACAM-MACAM SHALAT SUNAH DAN MANFAATNYA
- CARA MUDAH KHUSYUK DALAM SHALAT
- DOA-DOA MUSTAJAB