Penulis : Yusuf Burhanudin
Ukuran : 13 x 19 cm.
Tebal : 214 hlm.
Cetakan : 1
Penerbit : QultumMedia
ISBN : 979-3762-89-6
“Kemunculan Sathya Sai Baba, yang disinyalir oleh sebagian orang sebagai dajal yang dijanjikan oleh hadits Rasulullah, sangat meresahkan banyak ulama, mahasiswa/pelajar, dan masyarakat secara umum. Akibatnya, tidak sedikit yang mengalami perubahan psikis, pemikiran, dan bahkan keyakinan terhadap konsekuensi dajal sebagaimana yang terdapat dalam hadits Nabi.
Ternyata, setelah diteliti dalam waktu yang cukup lama, Sathya Sai Baba (yang dianggap sebagai dajal dalam buku Dajal Sudah Muncul di Kurasan) adalah dajal palsu. Sekian mukjizat yang dia perlihatkan kepada pengikutnya dan masyarakat luas ternyata hanyalah trik dan tipu muslihat.
Adakah tujuan jahat rahasia dari sepak terjang Sai Baba? Bagaimana ia membuat trik dan tipu muslihatnya sehingga ia dianggap sebagai titisan dewa oleh sebagian orang? Dari mana asalnya dan di mana sajakah wilayah-wilayah operasinya? Bagaimana duduk perkara yang sesungguhnya tentang Sai Baba, dajal, dan tanda-tanda kiamat yang sesungguhnya?
Buku ini membahas jawaban dari seluruh pertanyaan di atas.
“