
Meraih Keajaiban Dahsyat dari Tiga Shalat Sunah
Shalat merupakan satu-satunya media paling utama dalam mendekatkan diri dan meminta kepada Allah SWT. Hal ini sebagaimana dilakukan oleh para nabi, sahabat, dan ulama. Shalat menjadi kunci pembeda keimanan dan kekafiran, kunci kebaikan dan keburukan, serta amalan yang pertama kali dihisab di akhirat kelak.
Selain shalat fardhu, Allah juga memberikan amalan shalat sunah untuk menambah keutamaan dan pahala bagi setiap hamba-Nya. Di antaranya ialah tiga shalat sunah, yaitu shalat Dhuha, Istikharah, dan Tahajud yang memiliki keutamaan sangat besar, baik menyangkut hajat kebutuhan duniawi maupun pahala akhirat.
Shalat Dhuha adalah ungkapan kecintaan seorang hamba kepada penciptanya sekaligus ikhtiar untuk mencukupi kebutuhan dalam hidup. Sementara itu, shalat Istikharah merupakan upaya untuk membuat pilihan yang tepat dalam hidup kita, misalnya dalam hal jodoh dan pekerjaan. Sedangkan shalat Tahajud adalah cara agar seorang hamba memiliki jabatan mulia, baik di mata Allah atau manusia.
Tiga shalat sunah inilah yang akan dibahas oleh Abu Zahwa dan H. Ahmad Zacky Abd. S.Th.I di dalam buku 3 Shalat Dahsyat. Tiga shalat yang diuraikan di dalam buku ini merupakan pintu yang dijadikan oleh Allah agar para hamba-Nya masuk dan menempa diri menjadi manusia berkecukupan secara materi, cerdas dalam menentukan pilihan, dan memiliki jabatan yang mulia.
Penulis mengupas persoalan-persoalan tentang pentingnya menghadirkan shalat dalam kehidupan beserta alasan-alasannya, tata cara shalatnya, memperoleh keajaiban-keajaibannya, dan doa-doanya. Setiap pembahasannya disertai argumentasi yang cukup kuat, baik berdasarkan Al-Qur`an, Hadits, kutipan-kutipan kitab-kitab ulama besar. Namun, bahasanya masih cukup mudah dipahami sehingga kita bisa meresapi maknanya secara langsung.
Penulis menekankan kepada pembacanya agar yakin bahwa dengan mengamalkan tiga shalat sunah ini akan menjadi hamba pilihan, mencintai-Nya dengan sepenuh hati, memunyai materi yang cukup, cerdas dan menentukan pilihan, mulia karena kedekatan dengan-Nya, dan jauh dari segala kemungkaran.
Alhasil, buku terbitan QultumMedia ini mampu memberikan solusi kehidupan yang kini banyak dialami oleh umat manusia dan menjadi tanda tanya tak berujung. Diantaranya, deretan-deretan pertanyaan, kenapa hidup saya tidak pernah tenang? Kenapa saya tidak pernah merasa puas? Kenapa kebutuhan saya tidak pernah tercukupi? Kenapa pikiran saya selalu diliputi stres? Kenapa penyakit saya tidak pernah kunjung sembuh? Kenapa mental saya menjadi mudah down? Kenapa semangat saya semakin melemah?
Segera temukan jawabannya dengan menyisihkan waktu Anda untuk membaca dan mengamalkan buku 3 Shalat Dahsyat ini…!
No Comments