Doa-doa Ini Akan Membuat Kita Dikejar-kejar Rezeki
Qultummedia adalah penerbit buku islami
Qultummedia, qultum, novel islami, ibadah, buku, motivasi, pengembangan diri,
26196
post-template-default,single,single-post,postid-26196,single-format-standard,theme-stockholm,woocommerce-no-js,ajax_fade,page_not_loaded,,select-child-theme-ver-1.0.0,select-theme-ver-4.2,menu-animation-line-through,wpb-js-composer js-comp-ver-7.4,vc_responsive,elementor-default,elementor-kit-30952
doa agar dimudahkan rezeki

Doa-doa Ini Akan Membuat Kita Dikejar-kejar Rezeki

Doa-doa tertentu bisa membantu kita mewujudkan harapan, termasuk harapan memperoleh kelancaran dan keberkahan rezeki.

Semua orang ingin mendapat kemudahan dalam urusan rezeki. Nyatanya, harapan tinggal harapan. Jangankan mudah, bisa mendapatkannya saja alhamdulillah. Adakah cara agar kita tak hanya berhasil memperoleh rezeki tapi bahkan dikejar-kejar olehnya?

Ulama-ulama kita mengatakan bahwa ada doa-doa yang bisa kita baca agar Allah melancarkan rezeki kita. Lima di antara doa-doa itu, seperti bisa kita baca dalam buku Risalah Doa & Zikir Keluarga, mudah kita hafalkan.

Kita tidak diwajibkan berada di suatu tempat atau waktu khusus untuk membaca doa-doa ini. Kita hanya dianjurkan membacanya setelah mengerjakan shalat fardhu dan ketika hendak berangkat ke tempat kerja.

Baca Juga:
Risalah Doa & Zikir Keluarga
Mengapa Kita Harus Berdoa

Berikut lima doa yang bisa kita amalkan agar rezeki yang kita harap-harapkan mudah terwujud.

Doa Agar Rezeki Lancar

اَللَّهُمَّ يَاغَنِيُّ يَامُغْنِيْ أَغْنِنِيْ غِنًى أَبَدًا وَيَاعَزِيْزُ يَامُعِزُّ أَعِزَّنِيْ بِإِعْزَازٍ عِزَّةَ قُدْرَتِكَ وَيَامُيَسِّرَاْلأُمُوْرِ يَسِّرْ لِيْ أُمُوْرَ الدُّنْيَا وَالدِّيْنِ يَاخَيْرَ مَنْ يُرْجَى يَا اللهُ

Alloohumma yaa ghoniyyu yaa mughnii aghninii ginan abadan wa yaa ‘aziizu yaa mu’izzu a’izzani bi-i’zaazin ‘izzatia qudrotika, wa yaa muyassirol umuuri yassir lii umuurod dun-yaa waddiini yaa khoiro man yurjaa yaa allooh.




“Ya Allah, Dzat Yang Mahakaya dan memberikan kekayaan, berilah kekayaan yang abadi kepadaku. Wahai Dzat Yang Mahamulia dan yang memberikan kemuliaan, berilah kemuliaan kepadaku dengan kemuliaan kekuasaan-Mu. Wahai Dzat yang mempermudah semua urusan, berilah kemudahan kepadaku di dalam semua urusan dunia dan agama, wahai Dzat yang paling diharapkan, ya Allah.”

Doa Agar Rezeki Bertambah

اَللَّهُمَّ زِدْنَا وَلاَ تَنْقُصْنَا وَأَكْرِمْنَا وَلاَ تُوْهِنَا وَأَعْطِنَا وَلاَ تَحْرِمْنَا وَاٰثِرْنَا وَلاَ تُؤْثِرْ عَلَيْنَا وَأَرْضِنَا وَارْضَ عَنَّا

Alloohumma zidnaa wa laa tanqushnaa wa akrimnaa wa laa tuuhinaa wa a’athinaa wa laa tahrimnaa wa aatsirnaa wa laa tu’tsir ‘alainaa wa ardhinaa wardhoo ‘annaa.

“Ya Allah, tambahkanlah rezeki kepada kami, jangan Engkau kurangi. Muliakanlah kami dan jangan Engkau hinakan kami. Berilah kami dan jangan Engkau halangi kami. Pilihlah kami dan jangan Engkau tinggalkan kami, dan janganlah Engkau cegah kami.”

Baca juga:
Ingin Rezeki Melimpah dan Berkah? Ini Kuncinya
Syukur dan Janji Allah untuk Melipatgandakan Anugerah

Doa Agar Diberi Rezeki Halal

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْئَلُكَ أَنْ تَرْزُقَنِيْ رِزْقًا حَلاَلاً وَاسِعًا طَيِّبًا مِنْ غَيْرِ تَعَبٍ وَلاَ مَشَقَّةٍ وَلاَ ضَيْرٍ إِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٌ

Alloohumma innii as-aluka an tarzuqonii rizqon halaalan waasi’an thoyyiban min ghoiri ta’abin wa laa masyaqqotin wa laa dhoirin innaka ‘alaa kulli syai-in qodiir.

“Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu agar melimpahkan rezeki kepadaku berupa rezeki yang halal, luas dan tanpa susah payah, tanpa memberatkan, tanpa membahayakan dan tanpa rasa lelah dalam memperolehnya. Sesungguhnya Engkau berkuasa atas segala sesuatu.”

Doa Agar Diberi Rezeki yang Berkah

اَللّٰهًمَّ اَصْلِحْ لِيْ دِيْنِيْ وَوَسِّعْ لِيْ فِيْ دَارِيْ وَبَارِكْ لِيْ فِيْ رِزْقِيْ

Alloohumma ashlihli lii diinii wa wassi’lii daarii wa baarik lii fii rizqii.

“Ya Allah perbaikilah agamaku (yang menjadi pokok urusanku) lapangkanlah tempat tinggalku, dan berikanlah keberkahan pada rezekiku.”

Doa Agar Mendapat Rezeki yang Tak Disangka-sangka

رَبَّنَا اَنْزِلْ عَلَيْنَا مَائِدَةً مِنَ السَّمَاءِ تَكُوْنُ لَنَا عِيْدًا ِلاَوَّلِنَا وَاٰخِرِنَا وَاٰيَةً مِنْكَ وَارْزُقْنَا وَأَنْتَ خَيْرُ الرَّازِقِيْنَ

Robbanaa anzil ‘alainaa maa-idatan minas samaa-i takuunu lanaa ‘iidan li awwalinaa wa aakhirinaa wa aayatan minka warzuqnaa wa anta khoirur rooziqiin.

“Ya Tuhan kami, turunkahlah kepada kami suatu hidangan dari langit (yang haru turunnya) akan menjadi hari raya bagi kami, yaitu bagi orang-orang yang bersama kami dan yang datang sesudah kami, dan menjadi tanda bagi kekuasaan Engkau, berilah kami rezeki, dan Engkau pemberi rezeki yang paling utama.”

***

Jika kita terus mengamalkan doa-doa ini, insya Allah rezeki kita akan dipermudah oleh Allah. Bahkan, Allah mungkin juga akan memberikan rezeki melalui jalan yang tak kita duga-duga.




Jika setelah mengamalkan lima doa di atas rezeki kita masih terasa sulit, mungkin adab berdoa kita yang masih masih perlu diperbaiki. Untuk memahami bagaimana adab-adab berdoa, kita bisa kembali membuka buku Risalah Doa & Zikir Keluarga.

Adab-adab berdoa tersebut di antaranya:

1. Niat yang ikhlas
Berdoa dengan kerelaan hati mengharap ridha Allah Ta’ala. Menyerahkan segalanya hanya kepada-Nya.

2. Tidak sering melakukan dosa
Tidak melanggar apa yang dilarang oleh Allah, seperti mengkorupsi dana masyarakat atau ikut menyebarkan berita bohong (hoax).

3. Disertai keyakinan yang kuat
Harus memiliki keyakinan bahwa doa kita akan dikabulkan oleh Allah, karena Allah Maha Mendengar dan Maha Mengabulkan setiap doa hamba-Nya.

4. Makanan yang dikonsumsi halal
Kita harus memperhatikan makanan yang kita konsumsi setiap hari. Makanan yang tidak halal tanpa kita sadari ikut mempengaruhi kebersihan hati kita. Hati yang kotor tentu akan sulit untuk ikhlas.

5. Berdoa pada waktu-waktu yang mustajabah
Hendaknya kita berdoa pada waktu-waktu yang mustajabah, di antaranya setelah selesai shalat, waktu antara adzan dan iqomah, dan waktu-waktu yang lainnya.




 

 

 

 

 

Nantikan Buku Baru dari Qultummedia

Rezeki Melejit Lewat Jalur Langit

Keutamaan dan Mukjizat Shalat Dhuha

 

Penulis : Jumadi Abu Ayyasy Fachri

Ukuran : 14×20 cm

Tebal : xiv+162 hlm

Harga : Rp66.000

ISBN : –

Kategori : Islamic Inspiration

rezeki melejit lewat jalur langit

 

Blurb

“Wahai anak Adam, jangan sekali-kali engkau malas mengerjakan empat rakaat pada permulaan siang (Dhuha), nanti akan Aku cukupi kebutuhanmu pada sore harinya.” (HR. Hakim dan Thabrani)

Salah satu keutamaan shalat Dhuha adalah Allah akan memberikan kecukupan bagi orang yang mau mengerjakannya. Allah tidak menyebut nominal, tapi Allah menyebut “mencukupi”. Artinya, apa saja kebutuhan kita yang belum terpenuhi, saat kita mau mengerjakan shalat Dhuha dan memohonkannya kepada Allah, dengan izin Allah semua akan terpenuhi dan tercukupi.

Selain mengulas keutamaan shalat Dhuha, buku ini juga menjelaskan amalan-amalan yang bisa membuka pintu-pintu rezeki, doa-doa agar terhindar dari kemiskinan, serta pekerjaan-pekerjaan yang disebutkan di dalam Al-Qur’an dan hadis Nabi.

Sinopsis

Bagi seorang muslim, shalat menjadi sesuatu yang sangat istimewa. Shalat bisa menjadi penghibur saat hati sedang gundah, bisa menjadi obat bagi hati yang sedang sakit, bahkan bisa menjadi pendorong datangnya rahmat dari Allah Swt.

Di antara sekian banyak shalat, ada salah satu shalat yang bisa menjadi “pegangan” seorang muslim untuk mendatangkan kecukupan dan keberkahan rezeki dari Allah Swt, yaitu shalat sunah Dhuha.

Dalam buku ini, diulas berbagai hal seputar shalat Dhuha, termasuk juga keutamaan-keutamaannya yang sangat banyak. Dalam sebuah hadis Qudsi, Allah Swt. berfirman,

“Wahai anak Adam, jangan sekali-kali engkau malas mengerjakan empat rakaat pada permulaan siang (Dhuha), nanti akan Aku cukupi kebutuhanmu pada sore harinya.” (HR. Hakim dan Thabrani)

Salah satu keutamaan shalat Dhuha adalah Allah akan memberikan kecukupan bagi orang yang mau mengerjakannya. Allah tidak menyebut nominal, tapi Allah menyebut “mencukupi”. Artinya, apa saja kebutuhan kita yang belum terpenuhi, saat kita mau mengerjakan shalat Dhuha dan memohonkannya kepada Allah, dengan izin Allah semua akan terpenuhi dan tercukupi.

Selain mengulas keutamaan, disebutkan juga amalan-amalan yang bisa membuka pintu-pintu rezeki, doa-doa agar terhindar dari kemiskinan, serta pekerjaan-pekerjaan yang disebutkan di dalam Al-Qur’an dan hadis Nabi.

 

IKUTI TERUS INFORMASINYA di https://linktr.ee/penerbitqultummedia

11 Comments
  • Ane Nurhasanah

    Juli 28, 2018 at 9:54 am Balas

    Terimakasih sangat membantu 🙂

    • agung

      September 18, 2018 at 8:57 am Balas

      Sama-sama, senang mendengarnya 🙂

  • Emalia

    Juni 22, 2019 at 8:12 am Balas

    Alhamdulillah..Terimakasih share ilmu nya,sangat bermanfaat🙂

  • nisa maryani

    Juli 1, 2019 at 2:22 am Balas

    terimah kasih setiap baca ini jd slalu banyak bersyukur🙏

  • Zhay

    Juli 2, 2019 at 4:52 pm Balas

    Terima kasih atas solusi dan saran nya semoga bermanfaat Amien ya Allah….

  • Rizki Rahman 081250539674

    Juli 15, 2019 at 5:19 am Balas

    Terimakasih sangat bermanfaat semoga semangat lagi dalam berkarya ..

  • Aci pristy

    Juli 25, 2019 at 10:10 am Balas

    Trimakasih..smoga Allah akan menambahkan rejeki d warung makan saya bila saya terus mengamalkan bacaan ini..karena warung makan saya jadi sepi setelah ada jalan tol Pandaan-Malang…😦😦😢😢😟😟

  • peni supraptisih

    September 14, 2019 at 1:23 am Balas

    Semoga Allah Swt. memnberi ketenangan kpd keluarga kami . Dan semoga kami tetap bersyukur dengan rezeki yang kami terima.

  • muhamad.arif

    September 29, 2019 at 11:09 pm Balas

    Terima kasih atas saran doa2 nya semoga di lancarkan segalanya aamiin

  • andriyani

    Desember 21, 2019 at 4:19 pm Balas

    terimaksih ilmunya. sangat berguna.
    perkenalkan saya : andriyani(1722500128).kunjungi juga website : https://www.atmaluhur.ac.id

  • Wulan wahyu ria palupi

    Februari 1, 2021 at 5:07 am Balas

    Terimakasih banyak …semoga bermanfaat dan bismillah semoga doa2 yg belum di ijabah Allah segera di kabulkan
    Aamiin

Post a Comment